Resep kue cake tabur kacang
Untuk membuat resep cake tabur kacang sangatlah mudah karena kue ini jenis kue ringan dan tidak memerlukan peralatan yang susah. Resep ini bisa dipraktakan di rumah untuk hidangan tambahan bagi anggota kelurga yang lain.
Bahan-Bahan yang diperlukan untuk menyajikan redep kue cake tabur kacang sbb:
150 gr tepung terigu
10 butir kuning telur
6 butir telur
100 gr margarin leleh
175 gula pasir
1/2 sdt cake emulsifier/sp
pasta mocca sesuai selera
vanilla nougat:
250 gr coklat oles untuk roti
150 gr krim bubuk dan campur dgn 200 ml susu dingin, kocok
300 gr enting kaca ysng ditumbuk kasar
Cara membuatnya:
Siapkan loyang bulat diameter 22 cm, oleskan mentega pada permukaan dalam dan taburi tepung terigu.
Kunung telurnya dan putih telur kocok kocok jadi satu hingga mengembang
Masukan tepung terigu, aduk rata, tambahkan margarin leleh, aduk rata, tambahkan pasta mocca, aduk rata dan tuangkan ke loyang yang sudah disiapkan dan panggang sekitar 45 mnt / hingga matang.
Vanilla nougat: campur coklat oles dengan krim yang telah dikocok, aduk raa.
Penyajiannya:
Potong kue menjadi 4 ptg atau sesuai selera, olesi dengan olesan krim, taburi dengan enting kacang, rataka dan susun kembali. Hiasi dengan enting kacang dan buah cerry merah, simpan dalam kulkas / lemari pendingin.
Sajikan dalam keadaan dingin untuk menguatkankan rasa.
Selamat mencoba resep kue cake tabur enting kacang.